Jumat, 31 Oktober 2008

"Mulailah sesuatu dari yang kecil...." Pernah dengar kalimat itu?Aku pernah mendengarnya dari seorang cendekiawan.

Kalimat itu memang ringkas, tapi tanpa kalimat itu maka aku tidak bisa memperluas tulisan. Nggak mungkin aku bisa langsung menulis satu, dua atau tiga alinea sebelum aku memulainya dengan satu huruf...Benarkah???

Manusia juga tidak langsung besar keluar dari rahim ibunya. Dimulai dengan sebutan bayi, batita, balita, remaja, dewasa dan tua. Kalau dilihat dari ukuran, maka manusia lahir dengan ukuran kecil, sedang dan besar. Tumbuhan dan hewan juga mengalami pertumbuhan yang alami , sama seperti manusia.

Sekolah? Apakah aku atau kamu langsung sekolah di perguruan tinggi tanpa menginjak bangku sekolah dasar, sekolah menengah dan tinggi? Jawabannya bisa "iya" jika perguruan tingginya dinamankan perguruan tinggi luar biasa...he...he...

Bagaimana dengan masalah kehidupan???Masalah tidak akan besar jika tidak diperbesar. Akan kecil jika diperkecil. Karena itu jangan besar-besarkan masalah.Masalah lebih mudah diperbesar dibanding diperkecil. Karena di dalam masalah ada banyak kepentingan.

Percayalah: diantara masalah ada iblis penggoda.Apa solusinya??? Mudah!!! Pertama, berniat ingin menyelesaikan masalah. Kemudian kembalikan semua masalah kepada Allah yang Maha Tahu.

Pelajari objek masalah yang dihadapi. Jangan mempersulit atau melibatkan diri terhadap masalah yang sama sekali tidak dimengerti. Pelajarilah objek masalah dari yang kecil hingga dapat akar permasalahan sebenarnya.Yang penting lepaskan egosentris dalam menyelesaikan masalah...generasi perang pikiran...

Tidak ada komentar: